Rabu, 18 Agustus 2010

Anak Hasil Silang Macan dan Singa ditahan

Sebuah kebun binatang privat di Taiwan terancam dipidanakan setelah menyilangkan singa dan harimau untuk mendapat anak campuran.

Kebun binatang di pulau ini yang pertama kalinya menyilangkan antara seekor singa jantan dan harimau betina, namun anak dari hasil persilangan yang disebut liger ini disita oleh otoritas berwenang dan mereka berencana untuk mempidanakan pemilik kebun binatang tersebut.

Tiga ekor liger ini lahir di World Snake King Education Farm namun tak lama setelah lahir, salah satu diantaranya mati, demikian lansir Daily Telegraph.


"Kehamilan harimau betina itu sama sekali tak direncanakan dan saya sendiri tak siap untuk itu," tandas Huang Kuo-nan, pemilik kebun binatang.


"Singa dan harimau betina itu sudah ditempatkan dalam kurungan yang sama dari enam tahun silam sejak mereka masih bayi, dan tak pernah terjadi apapun diantara mereka."


Pemerintah daerah Taiwan kemudian menyita kedua bayi liger itu dan menempatkan mereka di rumah penampungan hewan liar.


"Apa lagi yang bisa saya lakukan? Saya menghormati keputusan tersebut namun saya berharap kedua bayi liger itu diasuh dengan baik," keluh Mr Kuo-nan.


Pemilik kebun binatang itu terancam denda hingga mencapai 1,000 poundsterling karena memelihara satwa liar tanpa persetujuan pihak berwenang, demikian keterangan dari Dewan Pertanian.


Menurut harian Apple Daily yang berbasis di Taipei, hanya ada sekitar 10 liger yang dapat bertahan hidup di dunia, dan sementara itu liger dewasa dapat tumbuh lebih besar daripada singa rata-rata. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar